PRESS RELEASE FKPH AWARDING NIGHT 2024

Malang – Sabtu, 7 Desember 2024 Forum Kajian dan Penelitian Hukum (FKPH) Fakultas Hukum Universitas Brawijaya (FH UB) telah menyukseskan salah satu program kerja yang terdapat pada bidang Pengembangan Sumber Daya Manusia yaitu Awarding Night FKPH 2024. Program kerja ini merupakan kegiatan perpisahan yang diadakan untuk mengenang kilas balik FKPH selama satu periode. Pada tahun ini Awarding Night FKPH mengusung tema “Let’s Get Lost in The Magical Forest: An Escape to Serenity”. Tema ini menggambarkan perjalanan satu periode kepengurusan FKPH yang penuh dengan tantangan dan arti yang bermakna hingga menciptakan pengalaman yang menakjubkan bagi seluruh anggotanya. Acara ini diselenggarakan Pada Sabtu, 7 Desember 2024 yang berlokasi di Arion Coffee and Eatery Malang pukul 18.00 hingga selesai.

Kegiatan yang dilaksanakan bernuansa earth tone ini digelar dengan menarik dan rapi. Setiap anggota FKPH menghadiri acara ini dengan menggunakan dresscode casual atau semi formal yang bernuansa warna bumi. Agenda pertama dalam acara ini adalah pembukaan oleh Master of Ceremony (MC) yang dipandu oleh Abdullah Azzam dan Mutiara Kalsum. MC membuka acara dengan semangat dan menyenangkan sehingga acara menjadi seru. Rangkaian acara berikutnya dilanjutkan dengan sambutan yang diberikan oleh Direktur Utama FKPH 2024 Carissa Ivadanti Azzahra. 

Setelah sambutan, agenda selanjutnya adalah penampilan bebas yang dibawakan oleh masing-masing bidang dengan durasi sekitar 10 menit untuk setiap penampilannya. Dalam sesi penampilan, terdapat 4 divisi yang berani untuk menunjukkan penampilannya. Pada sela-sela sesi penampilan ke 2 dan ke 3, diadakan ice breaking/games pertama yang berjudul “Who Knows Me Well Challenge”. Permainan ini dijalankan dengan cara, setiap peserta menulis fakta diri sendiri berjumlah 1 di kertas yang sudah disediakan. Setelah itu, kertas tersebut dikumpulkan dan MC membacakan secara random isi salah satu kertas. Terdapat 5 kertas yang dibacakan oleh MC. Setiap peserta kemudian mendapatkan kesempatan untuk menebak orang yang memiliki ciri-ciri tersebut. Pada penghujung sesi games pertama, dilanjutkan dengan penampilan ke 3 dan ke 4. Penampilan setiap divisi dibawakan dengan baik dan menyenangkan.

Agenda berikutnya dilanjutkan dengan games kedua yang berjudul “Guess The Memory Challenge”. Mekanisme pelaksanaan permainan ini dilakukan dengan memberikan potongan gambar/dokumentasi program kerja FKPH secara acak. Setelah itu, masing-masing bidang mendapatkan kesempatan untuk menebak program kerja yang sudah ditunjukkan melalui potongan gambar. Sistem dalam permainan ini adalah beradu kecepatan sehingga bidang pertama yang mengacungkan tangan berkesempatan untuk menyebutkan jawabannya. Sama halnya dengan games pertama, terdapat 5 potongan gambar yang ditunjukkan kepada peserta. Sesi games diikuti peserta dengan antusias dan menjadikan penghujung agenda games ke 2 ini memuaskan.

Setelah sesi games berakhir, agenda berikutnya dilanjutkan dengan sharing session, yakni setiap peserta baik staff atau Badan Pengurus Harian (BPH) dapat memberikan kesan dan pesan dalam berproses di FKPH selama satu periode ini. Terdapat 4 orang yang menyampaikan kesan pesannya dalam agenda sharing session. Agenda ini merupakan titik saat seluruh peserta dapat mengenang kembali perjuangan dan pengalamannya di FKPH. Sharing session bukan merupakan agenda terakhir dalam acara Awarding Night FKPH 2024. 

Sebelum memasuki penghujung acara, agenda berikutnya dilanjutkan dengan sesi Awarding yang ditunggu-tunggu oleh setiap peserta. Penghargaan diberikan sebagai wujud apresiasi kepada staff, bidang, dan juga BPH. Adapun kategori penghargaan yang diberikan kepada staff adalah Best Staff Penelitian, Best Staff Kajian, Best Staff PSDM, dan Best Staff Humas. Selain itu, juga terdapat kategori penghargaan yang diberikan kepada bidang, antara lain, Bidang Paling Produktif, Bidang Paling Sat Set, Bidang Paling Progresif, dan Bidang Best Administration. Tidak hanya staff yang mendapatkan apresiasi, Badan Pengurus Harian (BPH) juga mendapatkan penghargaan dengan kategori yaitu BPH Paling Progresif, BPH Paling Bonding, BPH Paling Prestatif, BPH Paling Fast Respond, BPH Paling Manja, BPH Paling Mager, BPH Paling Galak, BPH Paling Hectic, BPH Paling Santuy, dan BPH Paling Kocak. Acara Awarding Night FKPH 2024 diakhiri dengan sesi dokumentasi dan penutupan oleh MC. 

Postingan Lain