Forum Kajian dan Penelitian Hukum Universitas Brawijaya pada Sabtu, 19 Maret 2022 telah melaksanakan program kerja tahunan yaitu, FKPH Carrer Days berupa webinar yang bertajuk “Cultural Differences Between College and Work: What Should be Prepared?”. Kegiatan tersebut diawali dengan sambutan dari Ketua Pelaksana dan Direktur Utama FKPH. Kegiatan webinar ini mengundang tiga orang pembicara yaitu, DR. H. Harun Al Rasyid, S.H., M.Hum., CFE. sebagai Penyelidik KPK (2005-2021), Henry Sinurat, S.H. sebagai Praktisi HRD (Senior Industrial Relation), dan Iqian Amienudin Lanov sebagai Mahasiswa MBKM (Digital Marketing Social Media Officer Internship Hukum Online).
Alasan dipilihnya tema dari kegiatan ini adalah mengingat perubahan serta transisi dari dunia kampus menuju dunia kerja. Perbedaan-perbedaan yang ada tentu tak jarang membuat para mahasiwa yang baru saja lulus dari perguruan tinggi mengalami keterkejutan budaya (culture shock) di tempat kerja barunya, hal ini disebabkan karena kurangnya pengetahuan seputar dunia kerja dan kurangnya kemampuan untuk beradaptasi. Hambatan-hambatan tersebut jika berlangsung dalam waktu yang lama tentunya akan mempengaruhi produktivitas bekerja. Oleh karena itu, diperlukan sebuah pembekalan diri seputar persiapan dunia kerja agar nantinya mampu beradaptasi dari dunia kuliah menuju dunia kerja. Kegiatan ini diharapkan dapat membuat pandangan lebih luas dalam menentukan karier serta dapat mengetahui bagaimana budaya kerja dari setiap karier tersebut.
Dari kegiatan yang diselenggarakan tersebut, dapat diketahui beberapa hal diantaranya:
- Terdapat beberapa hal yang harus diperhatikan oleh seorang Mahasiswa ketika magang yaitu sesuaikan minat dan bakat, pertimbangkan lokasi tempat magang, dan durasi magang. Hal yang akan sangat berguna ketika magang adalah soft skill dan hard skill seperti kreatif, etos kerja yang tinggi, integritas, writing skill, design skill, dan marketing skill.
- Masing-masing perusahaan/tempat kerja memiliki work culture yang berbeda-beda. Oleh karena itu, cara untuk beradaptasi dari dunia kampus ke dunia kerja yaitu dengan adanya kemauan belajar, mau menerima masukan, tidak cepat puas, komunikasi, integritas, percaya diri, dan tunjukkan kinerja terbaik. Soft skill dan hard skill juga sangat berpengaruh dalam dunia kerja seperti legal skill, finance & tax skill, IT skill, dan marketing skill.
- Transformasi diri dari dunia kampus menuju dunia kerja sangatlah berbeda sehingga diperlukan upgrading dalam diri yaitu dengan menumbuhkan rasa percaya diri/self confidence, siapkan untuk bersaing, siapkan skill, ketrampilan dan keahlian, asah minat & bakat, besosialisasi dengan baik, serta bertanggungjawab.
Berdasarkan hal-hal yang disebutkan di atas dapat disimpulkan bahwa soft skill dan hard skill sangat penting bagi mahasiswa dalam menyiapkan diri memasuki dunia kerja nantinya. (Humas, 2022)